Ada Dugaan Korupsi, Direktur dan Pegawai RSUD Sumbawa Ramai-Ramai Jalani Pemeriksaan

Kejaksaan Negeri Sumbawa mengusut dugaan kasus korupsi di RSUD

Riadin Asy
Senin, 06 Maret 2023 | 19:24 WIB
Ada Dugaan Korupsi, Direktur dan Pegawai RSUD Sumbawa Ramai-Ramai Jalani Pemeriksaan
Gedung RSUD Sumbawa (Pemkab Sumbawa)

NTB.Suara.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Sumbawa sedang menangani dugaan kasus korupsi di RSUD Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB). Hal itu sebagai tindak lanjut laporan masyarakat adanya dugaan korupsi dana Badan Layanan Umum (BLUD) tahun 2021.

Seperti pemberitaan dari Antara, penyidik Pidana Khusus Kejari Sumbawa, memeriksa Direktur RSUD Sumbawa dr. Nieta Ariyani. Yang bersangkutan diperiksa pada Senin (6/3/2023).

"Penyidik memeriksa dr. Nieta dalam kapasitas pejabat baru Direktur RSUD Sumbawa. Dia sebagai saksi," jelas Kepala Kejari Sumbawa Adung Sutranggono.

Pada hari yang sama, penyidik Kejari Sumbawa juga memeriksa pegawai RSUD Sumbawa. Mereka adalah Hermansyah, Syarif Hidayat, dan Taufik Hidayat. Sehari sebelumnya, penyidik juga memeriksa orang pegawai.

Baca Juga:Terungkap, Rupanya Nikita Willy yang Duluan Nyatakan Cinta ke Indra Priawan

Pemeriksaan saksi masih berkaitan dengan penelusuran dari pengelolaan dana BLUD tahun 2021.

Adung menyatakan pemeriksaan saksi masih akan terus berlanjut. Pasalnya, penyidikan saat ini masih tahap awal.

"Biarkan kami bekerja dulu dan pada waktunya nanti pasti kami informasikan perkembangannya," ucap Adung.

Kasus dugaan korupsi tersebut sebelumnya terungkap pernah masuk ke Kejati NTB pada November 2021. Dalam laporan, terungkap adanya proyek pengadaan barang dan jasa dengan anggaran Rp1 miliar lebih. Lelang proyek itu menggunakan mekanisme penunjukan langsung.

Proyek tersebut, di antarana pengadaan alkes DRX Ascend System yang nilainya mencapai Rp1,49 miliar. Ada juga Mobile DR sebesar Rp1,04 miliar.

Baca Juga:CEK FAKTA: Ferdy Sambo dan Teddy Minahasa Saling Serang di Dalam Tahanan, Benarkah?

Menurut pelapor, ada dugaan mekanisme yang berbenturan dengan Peraturan Bupati Sumbawa Nomor: 16/2015 tentang PBJ pada BLUD RSUD Sumbawa. Dan Perpres Nomor: 16/2018 tentang PBJ Pemerintah.

Kemudian, ada juga penyimpangan anggaran jasa pelayanan kesehatan (jaspelkes). Muncul juga dugaan penyalahgunaan kewenangan dalam remunerasi pegawai dan jatah 5 persen bagi pejabat RSUD Sumbawa.

(Sumber Antara)

Nusa Tenggara Barat

Terkini

Terdapat diskusi yang sengit terkait keinginan keduanya untuk mempertahankan hak asuh anak.

Lifestyle | 15:42 WIB

Rebecca Klopper akhirnya muncul di hadapan publik untuk memberikan klarifikasi dan juga permintaan maaf

Lifestyle | 11:47 WIB

Gelandang Timnas Argentina, Alexis Mac Allister, tidak meremehkan Timnas Indonesia

Olahraga | 11:37 WIB

Hubungan mereka berkembang dengan baik dan semakin serius. Ari bahkan hadir dalam acara wisuda Inge di Melbourne.

Lifestyle | 10:47 WIB

Makanan yang harus dihindari oleh penderita ADHD adalah jenis karbohidrat sederhana seperti permen, sirup, gula, produk yang terbuat dari tepung putih

Lifestyle | 10:03 WIB

Lowongan Kerja Perusahaan Tambang Batubara PT Hasnur Riung Sinergi, Begini Cara Daftarnya

News | 20:00 WIB

Panggilan Kerja untuk Konsultan Nasional Teknis Sanitasi dari Unicef

News | 19:48 WIB

Unicef Buka Lowongan Kerja sebagai Konsultan Kualitas Air, Cek Syaratnya!

News | 19:45 WIB

Beasiswa LPDP tahap 2 sebentar lagi digelar pada sejak tanggal 9 Juni tunggu apalagi segera persiapkan dokumen yang diperlukan

News | 19:43 WIB

Dibanding hari pertama ada waktu sekitar 9 menih untuk membuat tiket ludes terjual.

Olahraga | 13:17 WIB

Korban sudah ditemui dan diarahkan untuk buat laporan, namun sampai sekarang belum datang untuk membuat laporan, kata Wahyudi.

Metropolitan | 19:52 WIB

Rencana pembukaan blokade trotoar di depan Kedubes AS disampaikan oleh Kepala Pusat Data dan Informasi Dinas Bina Marga DKI, Wiwik Wahyuni.

Metropolitan | 19:36 WIB

Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim menyerahkan kepada pihak pemilik ruko untuk merapikan sisi bangunan yang melanggar.

Metropolitan | 19:21 WIB

General Manager PT JIExpo, Oki Setiawan mengatakan, penambahan layanan khusus ini merupakan hasil evaluasi penyelenggaraan JIExpo pada tahun lalu.

Metropolitan | 19:08 WIB

Untuk harga tiket pameran tanpa konser berbeda-beda tergantung harinya. Untuk hari Senin Rp 30.000, Selasa-Kamis Rp 40.000, dan Jumat-Minggu Rp 50.000.

Metropolitan | 18:02 WIB

Jenita Janet kini sudah mantap berhijab walau harus kehilangan banyak pekerjaan.

Gosip | 19:33 WIB

Dua hari setelah menulis surat terbuka, aduan Jedar terkait dugaan kasus penipuan yang menimpanya akhirnya ditanggapi oleh Kapolri.

Gosip | 19:17 WIB

Namun, hubungan Fuji dan Thoriq semakin membaik dari sebelumnya.

Gosip | 19:17 WIB

Pengakuan Inara Rusli viral saat berniat ingin membeli lingerie.

Gosip | 19:02 WIB

Keputusan Jenita Janet berhijab pun didukung penuh oleh warganet.

Gosip | 18:51 WIB
Tampilkan lebih banyak