NTB.Suara.com – Tak hanya Nursyah, Ibunda Indah Permatasari, yang melihat Arie Kriting dari segi fisik, ternyata ada juga netizen yang seperti itu. Bahkan, menyebut bahwa Indah Permatasari cocok dengan aktor ganteng.
Sebelumnya Nasruddin, ayah Indah Permatasari menyebut istrinya, Nursyah tidak merestui Arie Kriting menikahi anaknya. Alasannya, dari segi tampang, uang, dan pekerjaan.
“Ibu maunya pengusaha, barangkali,” kata Nasruddin, dalam tayangan di kanal Youtube HITZ INFOTAINMENT pada 2021 lalu.
Berbeda dengan Nursyah, Nasruddin tidak melihat Arie Kriting seperti itu. Dia menyerahkan soal suami menjadi pilihan Indah.
Baca Juga:Parah! Ternyata Cuma Sang Ibu yang Tak Memberi Restu Indah Permatasari Nikah dengan Arie Kriting
Selain merestui, Nasruddin bahkan yang mengurus ke KUA dan membuat surat untuk wali hakim bagi pernikahan Indah dengan Arie Kriting pada 12 Januari 2021 di Sulawesi Tenggara.
Belakangan, seorang netizen juga menyinggung soal tampang. Itu terlihat dalam kolom komentar di Instagram Arie Kriting @arie_kriting.
Arie Kriting mengunggah sebauh video aktivitas seorang konten kreator di kala hujan. Sang komika pun merekam video di depan kosnya. Dia berdiri di depan kamar kos, memandang langit yang sedang hujan.
"Konten creator di kala hujan,” tulis Arie Kriting dalam caption video itu begitu puitis.
Ia melanjutkan dalam kalimat-kalimat puitis.
Baca Juga:Pantas Indah Permatasari Lebih Memilih Arie Kriting daripada Ikuti Kemauan Ibu, Punya Watak Begini!
Hujan selalu mengingatkanku padamu
Pada bagaimana caramu menyuburkan cinta di hatiku
Pada kesegaran yang kau bawa dalam hidupku yang sebelumnya kerontang
Hadirmu yang membasuh luka dan mengalirkan semangat hidup
Dan membuatku kembali percaya sepenuhnya
Berpegang pada cinta dan setia
“Jangan lupa cek hasil videonya," tulisnya.
Ternyata, unggahannya itu dikomentari seorang netizen terkait masalah fisik.
"Indah cocoknya SM actor ganteng," kata netizen dengan akun @nurnuraini1989
![Komentar netizen menyatakan Indah cocok dengan aktor ganteng. [Instagram @arie_kriting]](https://media.suara.com/suara-partners/ntb/thumbs/1200x675/2023/03/19/1-arie-kriting.jpg)
Komentar ini langsung mendapat reaksi dari puluhan netizen lain. Ada 80-an netizen yang menghujat netizen ini.
“Ga malu bu ama foto profil komen kaya gini? Wkwk,” tulis @sekarpuut_
“Ada lho bu yg milih ganteng kemudian menikah eh dibanting2,” tandas @little_gemelli
“Haha julid ya situ,” kata @sitinusa10
“Suami anda ganteng nggak? Udah bikinin rumah mewah belum????,” ketus @umiie07
“Saya lihat feed nya religius sekali,, tapi engga dengan mulut & isi hatinya,” kata @ azzrollys09
“Foto profil belakang Kakbah tapi julidnya sampe langit ketujuh,” tandas @wah22yudi
“Belum lihat yang ganteng banting istri, Buk?” kata @sofia_collection.mdn
Lantas apa reaksi Arie Kriting? Bukannya marah, dia malah membalas dengan cara kocak.
“@nurnuraini1989 terima kasih kak sudah memuji saya ganteng. Memang itu satu-satunya alasan @indahpermatas memilih saya. (emoticon senyum dan jempol),” balas @arie_kriting
Sang istri, Indah Permatasari juga ikut berkomentar. Dia mendukung suaminya.
“@arie_kriting betuull (emoticon cium jauh),” tulis @indahpermatas. (*)