NTB.Suara.com – Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea 'menembak' Alshad Ahmad dengan sebuah pertanyaan menohok. Sepupu Raffi Ahmad ini ditanya kapan menikahi penyanyi Tiara Andini. Pertanyaan ini meluncur di tengah kabar Alshad menghamili mantan pacarnya, Nissa Asyifa, kemudian menikahinya saat sudah hamil 8 bulan, lalu menceraikannya hanya dalam 42 hari pascapernikahan.
Seperti terlihat dari tayangan di kanal Youtube Melaney Ricardo Jumat (24/3/2023). Saat itu Melaney dan Hotman Paris bersama sejumlah kru salah satu stasiun TV nasional mendatangi rumahnya di Kota Bandung.
Hotman Paris mencecar Alshad Ahmad apa benar sudah pacaran dengan Tiara Andini.
"Udah resmi pacaran?" tanya Hotman Paris.
Baca Juga:Parah! Ini Alasan Alshad Ahmad Ceraikan Nissa Asyifa: Terpaksa Menikah karena Hamil Duluan
"Ya gitu lah," jawab pria 27 tahun ini.
Mendapat jawaban begitu, dengan gaya pengacara, Hotman Paris terus memberondong dengan pertanyaan ikutan. Hotman mencecar kapan Alshad menikahi penyannyi jebolan Indonesia Idol berusia 21 tahun tersebut.
“Sudah siap nikah?” tanya Hotman.
“Ya kalau misalnya takdirnya, jodohnya, ya kenapa enggak,” tandas Alshad.
Hotman juga penasaran sebetulnya apa pekerjaan Alshad kalau menikahi Tiara Andini. Alshad mengatakan dia sedang merintis untuk membuat kebun binatang.
Baca Juga:Ditanya Nikita Mirzani Pernah Berhubungan Sebelum Menikah, Alshad Ahmad : Cowok Jangan Ditanya Nyai
Kebun binatang kecil di rumahnya menjadi semacam latihan dia mengurus kebun binatang bila kelak mau berbisnis.
Setelah menanyai Alshad, Melaney dan Hotman beranjak menemui orang tua Alshad, Mansur Ahmad dan Yanti Dwiarti.
Melaney menanyakan apakah Tiara Andini cocok sebagai calon menantu. Sang ibunda menyatakan bahwa Tiara anak yang baik, ramah, dan dia suka.
“Anaknya baik. Humber anaknya," kata dia.
"Jadi belum yes?" tanya Hotman.
Mendapat pertanyaan menohok dari Hotman, Yanti tidak menjawab dengan tegas.
“Saya sih, makanya terserah Yang Di Atas, ya. Secara manusia, saya suka (Tiara Andini). Saya senang, ya, senang sama anaknya. Tapi kalau yang mana jodoh kan kita nggak tahu, ya. Terserah Yang di Atas,” kata Yanti.
Atas jawaban tersebut, Hotman pun berkelakar kalau jadi menikahi Tiara Andini, dia bisa membantu membuatkan perjanjian pranikah.
"Oke, nanti hubungi saya langsung bikin perjanjian pranikah. Demi menyelamatkan warisan ini," ucap Hotman.
Melaney kemudian menanyakan apakah ada syarat bagi calon menantunya. Sang ayah menjawab, calon menantunya yang penting baik, solehah, dan rajin ibadah.
“Yang penting bisa betu-betul membina rumah tangga, bisa menjaga nama baik suami, sayang sama semua keluarga,” urainya. (*)